4 Cara Membersihkan Sepatu Suede Anda!
TIPS & TRIK - Sarah Chairunnisa Selly , Proyek NAH
Punya sepatu berbahan suede pasti jadi tantangan tersendiri buat kita. Walaupun bisa dibilang sepatu dengan bahan suede ini memiliki daya tahan yang sangat baik namun ia sangat rentan terkena kotoran, debu, ataupun noda. Pasti khawatir banget kalau mau hangout atau pergi pakai sepatu bahan suede pas musim hujan kayak sekarang ini, ya kan ? Apalagi kalau niatnya pergi pake sneakers Audacity andalan kalian *uhuk*
Tapi tenang aja guys, sepatu dengan bahan suede ini bakal tetap awet kok selama dirawat dan dibersihkan dengan benar. Selain dengan cara membawanya ke tempat cuci sepatu profesional atau menggunakan spray khusus untuk sepatu berbahan suede , ada beberapa cara yang bisa teman-teman lakukan dirumah untuk merawat sepatu kesayangan kalian yang super tricky ini lho . Tim NAH akan bahas satu persatu ya, check this out !
1.Bersihkan ketika sepatu kering
Bahan suede sangat sensitif terhadap air, jadi akan lebih baik jika teman-teman membersihkan noda di sepatu dalam keadaan kering. Jika sepatu sudah terlanjur basah, lebih baik segera dikeringkan menggunakan kain atau handuk kering dengan cara ditekan-tekan secara perlahan. Bisa juga dengan menggunakan kipas atau hairdryer dalam kondisi tidak terlalu panas. Usahakan untuk tidak menjemur sepatu langsung dibawah sinar matahari ya guys karena akan merusak warna dan bahan suede .
2. Jangan gunakan air!
Seperti yang sudah diketahui, bahwa memang bahan suede ini tidak diperbolehkan untuk terlalu lama terkena udara, jadi pada saat membersihkan juga kita harus menghindari air (lumayan bisa hemat air guys, hehe). Emang kenapa sih kalau kena air? Penggunaan banyak air pada sepatu bahan suede beresiko menimbulkan bekas dan bercak yang dapat merusak warna asli serta tekstur dari bahan suede tersebut. Sayang banget kan kalau udah dibersihin, noda hilang tapi ternyata merusak bahan suede- nya ? Kamu bisa mengganti penggunaan air ini dengan beberapa bahan seperti bedak, tepung maizena, penghapus ataupun sikat khusus suede .
3. Gunakan bedak tabur atau penghapus
Percaya nggak kalau kedua alat ini bisa membantu kita untuk membersihkan noda di sepatu suede ? Kalau belum, silahkan coba! Bedak dan penghapus menjadi alternatif pengganti air bagi kita ketika akan membersihkan noda yang cukup membandel di sepatu suede . Jika sepatu suede kesayangan kalian terkena noda atau cairan seperti kopi atau lumpur, cukup gosokkan karet penghapus ke noda tersebut secara perlahan hingga nodanya terangkat (bisa menggunakan penghapus khusus suede untuk membersihkan noda yang dijual di pasaran).
Selain itu, teman-teman juga bisa membersihkan sepatu dengan menggunakan bedak. Penggunaan bedak ini akan lebih efektif pada sepatu yang terkena noda atau bekas air hujan. Ketika area yang terkena noda atau basah sudah dilap dengan kain atau handuk kering, taburkan bedak di area tersebut hingga terlapisi secara sempurna, lalu diamkan semalaman. Setelah itu bersihkan area yang ditabur bedak menggunakan sikat khusus suede atau sikat gigi.
4. Pakai sikat gigi
Membersihkan kotoran atau debu pada sepatu bahan suede biasanya dibutuhkan sikat khusus, namun jika teman-teman tidak memilikinya, tidak perlu khawatir! Cukup gunakan sikat gigi yang halus untuk membersihkan kotoran pada sepatu suede . Caranya gampang kok , ketika sepatu dalam kondisi kering, sikat bagian yang kotor secara satu arah dengan perlahan (jangan digosok ya!) mengikuti arah serat suede sepatunya. Selain itu penggunaan sikat gigi ini juga bermanfaat ketika kita akan mengembalikan kondisi tekstur bahan suede yang sudah terlanjur terkena air agar terlihat rapi kembali.
-Bagaimana? Mudah kan? Semua hal ini bisa teman-teman lakukan sendiri dirumah apabila noda atau kotoran yang ada pada sepatu suede tidak terlalu parah. Namun apabila sepatu sudah terlalu kotor dan noda sudah membandel, tim NAH sarankan untuk langsung dibawa ke tempat khusus untuk membersihkan sepatu secara profesional ya, agar bisa langsung ditangani oleh ahlinya.
Selamat mencoba guys!
4 komentar
Udah ga sabar buat punya koleksi yg white bone
Next di shoppe jga dong min biar lbih mudah!
Pengen punya juga min!
Min gimana sih cara belii nih sepatu